Tiba-tiba berteman dengan akun LINE yang tidak dikenal dan menerima pesan mencurigakan? Kemungkinan besar itu adalah akun spam.
Security 1




Seringkali akun spam tersebut menggunakan foto profil yang tidak sopan atau menggunakan logo LINE. Akun spam menggunakan berbagai cara untuk memancing rasa penasaran pengguna.

Tujuan utama dari akun spam adalah agar pengguna membuka URL yang ada untuk kemudian diarahkan ke situs jual beli dan membeli sesuatu atau mendaftar ke situs berbayar. Harap berhati-Hati untuk tidak membuka URL yang dikirimkan.


Apakah Ini Resmi Dari LINE? Cara Membedakan Akun Spam
_______________________________________________________________________

Ada kalanya akun spam dibuat menyerupai Akun Resmi LINE. Meskipun secara selintas sulit dibedakan, namun Akun Resmi LINE memiliki ikon hijau di samping nama akun bersangkutan.

IMG_4792


Jika Anda Menemukan Akun Seperti Ini, Jangan Panik, dan Segera Laporkan!
________________________________________________________________________

Ucapkan selamat tinggal kepada akun spam dengan menekan tombol Laporkan, kemudian Blokir

AAA!Q

Aduh! Sudah ditambahkan sebagai teman...

Tujuan utama dari akun spam adalah agar pengguna membuka URL yang tersedia untuk kemudian diarahkan ke situs jual beli dan membeli sesuatu atau mendaftar ke situs berbayar. Akan tetapi, jangan khawatir jika tidak sengaja berteman dengan akun tersebut Segera Laporkan & Blokir akun tersebut mengikuti langkah berikut ini.

BBB
Langkah: Menu V> Pengaturan> Laporkan kemudian blokir akun

Apa yang Terjadi Saat Tombol Laporkan Ditekan?
________________________________________________________________________

Saat tombol Laporkan ditekan, maka informasi pengguna serta 10 (sepuluh) isi obrolan terbaru dari pelapor akan dikirim kepada penanggung jawab di LINE. Informasi yang diperoleh akan digunakan untuk menentukan apakah akun yang dilaporkan adalah akun spam.

Dengan tidak hanya memblokir tetapi juga melaporkan akun yang mencurigakan, Anda telah membantu mencegah kerugian yang lebih besar serta membantu kami untuk melacak pelaku spam.

Kenapa Kontak Saya Bisa Diketahui oleh Pelaku Spam?
________________________________________________________________________

Pasti menyebalkan jika tiba-tiba berteman dengan orang yang tidak diketahui. Berikut adalah cara yang umumnya digunakan oleh akun spam untuk memperoleh kontak Anda.

1. Memasukkan dan mencoba berbagai kombinasi nomor telepon secara acak
2. Mencari ID secara acak
3. Didapatkan dari teman yang secara tidak sengaja membagikannya kepada "seseorang" di grup yang sama

Anda mungkin khawatir akun spam tersebut mengetahui informasi pribadi Anda dan secara sengaja menjadikan Anda sebagai target. Akan tetapi, umumnya serangan akun spam ditargetkan kepada kelompok besar pengguna tanpa pandang bulu.

Akun spam tidak menargetkan akun tertentu sebagai sasaran karena tujuan utamanya adalah untuk menjebak pengguna sebanyak mungkin.

Untuk Meminimalisir Kerugian
________________________________________________________________________

Pertama, segera Laporkan & Blokir akun LINE yang menganggu. Selain itu, ada beberapa tindakan pencegahan yang dapat dilakukan.

1. Mencegah agar akun tidak ditambahkan secara otomatis sebagai teman lewat No. Telepon
Buka Pengaturan > Teman > Matikan opsi "Izinkan Orang Menambahkan"
2. Mencegah agar akun tidak ditambahkan sebagai teman lewat pencarian ID
Buka Pengaturan > Privasi > Matikan opsi "Izinkan Tambah dengan ID"
3. Menolak pesan dari akun pengguna bukan teman
Buka Pengaturan > Privasi > Nyalakan opsi Filter Pesan

Silakan coba beberapa cara tersebut jika diperlukan.

Security 2

LINE terus berusaha untuk meningkatkan keamanan layanan komunikasi yang aman, nyaman, dan menyenangkan bagi pengguna. Terima kasih atas kerjasama Anda.